Tumbuhkan Ekonomi Kreatif Melalui Budidaya Jamur
Untuk menambah penghasilan pendapatan keluarga, TP PKK RW 11 Kelurahan Cipondoh akan berbudidaya jamur supa. Keinginan itu terbesit setelah para kader PKK mendapatkan pembelajaran pembudidayaan jamur yang digerakkan oleh para mahasiswa dari Unis Tangerang yang sedang melakukan KKK (Kuliah Kerja Kemasyarakatan), Minggu, (30/7/2017).
Ketua kelompok KKK Hendra Setiawan mengatakan pembelajaran pembudidayaan jamur ini untuk menumbuhkan ekonomi kreatif para ibu. “PKK kan untuk kesejahteraan keluarga, makanya kami adain pembelajaran ini, agar pendapatan penghasilan keluarga para kader bisa meningkat kalau sudah diberikan ilmunya, dan para kader juga akan langsung berbudidaya jamur dirumahnya masing-masing” tambah Hendra.
Budidaya jamur ini diikuti oleh 25 kader di RW 11 dengan mendatangkan pengusaha budidaya jamur dari Cisoka Kabupaten Tangerang.